Paylater Tokopedia adalah layanan kredit yang disediakan Tokopedia tanpa perlu kartu kredit. Layanan ini bermitra dengan beberapa perusahaan paylater ternama, seperti Kredivo, yang punya fasilitas cicilan cukup variatif dan menguntungkan. Salah satunya cicilan 0% dengan tenor maksimal 3 bulan, tanpa uang muka.
Kalau kamu punya kebutuhan penting, cicilan 0% yang tersedia di Tokopedia ini bisa menjadi opsi yang bermanfaat. Khususnya untuk kamu yang belum punya kartu kredit dan baru pertama kali ingin daftar layanan kredit. Jangan khawatir, Kredivo dan semua fintech yang bekerja sama dengan Tokopedia, sudah terdaftar di OJK, lho!
Setelah Lebaran, tahun ajaran baru biasanya menjadi kebutuhan terbesar kedua untuk sebagian orang. Untuk para orangtua yang punya anak usia sekolah, berbagai perlengkapan sekolah seperti seragam, buku pelajaran, buku tulis, dan berbagai peralatan sekolah lainnya, sudah menjadi kebutuhan wajib yang harus dipenuhi.
Kalau tertarik pakai paylater Kredivo di Tokopedia untuk meringankan membeli perlengkapan sekolah, yuk ikuti 5 cara mudah ini untuk proses cicilannya:
Membuat akun Kredivo, paylater limit besar dan bisa cicilan 0%
Langkah utama yang perlu dilakukan adalah daftar akun Kredivo. Kamu bisa mengunduh aplikasi resmi Kredivo secara gratis di Google Play Store atau App Store. Kemudian, lakukan pendaftaran.
Syarat untuk daftar Kredivo hanya ada 3 dan terbilang mudah untuk dipenuhi, yaitu:
- Kamu sudah berusia minimal 18 tahun atau maksimal 60 tahun.
- Punya penghasilan minimal Rp 3 juta per bulan.
- Berdomisil di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Bandar Lampung, Banjarmasin, dan Pontianak.
Kalau mau punya kesempatan dapat limit lebih besar, pastikan kamu memilih akun Premium dan mengikuti langkah-langkah pendaftaran dengan cermat. Jika sudah selesai, tunggu dalam waktu 24 jam untuk proses approval.
Pastikan kamu punya akun Tokopedia & belanja lewat aplikasi
Supaya transaksi pakai paylater lebih mudah, kamu juga perlu memiliki akun Tokopedia dan daftar via aplikasi Tokopedia. Dengan punya akun Tokopedia plus aplikasinya, kamu bisa dengan mudah mengatur profil, memasukkan aneka produk ke wishlist atau keranjang, hingga menerima penawaran promosi yang sedang berlangsung di Tokopedia secara langsung. Proses penyambungan akun paylater dengan aplikasi Tokopedia juga akan lebih mudah jika dibandingkan dengan transaksi menggunakan website.
Ketahui syarat dan ketentuan transaksi di Tokopedia pakai Kredivo
Dengan Kredivo, ada tiga opsi transaksi yang tersedia dan bisa kamu gunakan di Tokopedia.
Yang pertama adalah opsi bayar nanti dalam 30 hari, tanpa dikenakan bunga. Opsi ini berlaku untuk minimal transaksi Rp10.000. Jika menggunakan opsi ini, kamu perlu membayar tagihannya sekaligus di bulan berikutnya atau 30 hari setelah transaksi, secara lunas.
Yang kedua adalah opsi cicilan 0%. Opsi ini berlaku untuk minimal transaksi sebesar Rp 500 ribu. Periode cicilannya maksimal sampai dengan 3 bulan. Berlaku tanpa uang muka dan ada biaya admin sebesar 1% yang menyertai cicilanmu.
Yang ketiga adalah opsi cicilan dengan tenor 6-12 bulan. Di mana untuk cicilan ini, suku bunga yang ditetapkan adalah 2.6% per bulan, dengan minimal transaksi sebesar Rp500 ribu. Sama dengan cicilan 0%, opsi cicilan yang satu ini juga berlaku tanpa uang muka selama limit kreditmu masih mencukupi.
Nah, sebelum belanja perlengkapan sekolah di Tokopedia, pastikan kamu sudah tahu syarat dan ketentuan transaksi di atas jika ingin bayar pakai Kredivo, ya. Sebab, jika transaksi tidak memenuhi syarat, maka ada kemungkinan transaksi akan gagal atau ditolak.
Cari dan bandingkan perlengkapan sekolah di Tokopedia
Ada banyak sekali seller di Tokopedia yang menjual berbagai perlengkapan sekolah seperti seragam SD, SMP, SMA, buku pelajaran, buku tulis, alat tulis, tas dan sepatu, dan masih banyak lagi. Mulai dari seller biasa sampai seller official, semua punya produk perlengkapan sekolah dengan beragam merk dan harga.
Dengan banyaknya opsi yang tersedia, kamu bisa mulai mencatat, perlengkapan sekolah apa saja yang perlu dibeli untuk anak, keponakan, atau sebagai hadiah, dan sesuai dengan kebutuhannya. Yang terpenting: minimal transaksi harus sesuai dengan syarat dan ketentuan paylater, terutama jika kamu ingin menggunakan cicilan paylater sebagai opsi pembayaran.
Checkout dan pilih metode cicilan yang kamu inginkan
Jika sudah masuk ke keranjang, langkah berikutnya adalah memilih metode cicilan yang kamu inginkan dengan paylater di Tokopedia.
Untuk Kredivo, ketiga opsi cicilan di atas akan tersedia selama transaksi kamu sudah memenuhi syarat. Supaya lebih ringan, pilih opsi cicilan yang sesuai kemampuan. Kalau jumlah transaksi nggak terlalu besar atau lebih dari Rp 1 juta, opsi pembayaran dalam 30 hari atau cicilan 0% dapat menjadi pilihan terbaik!